Pertama kali ke provinsi Jambi,. ga pernah mengetahui seperti apa sih Jambi itu? Ga pernah juga sih ke pulau Sumatra juga, setelah 2 minggu di Jambi provinsi ini memang menaruh kesan. Diantaranya:
- Ekonomi yang baik dengan keamanan yang terjamin.
- Tanah yang begitu subur dengan curah hujan yang tinggi.
- Daerah di luar kota Jambi juga memberikan peluang bisnis.
- Fakta lainnya banyak penduduk orang Jawa menetap di Jambi.
- Hasil pertanian dan perkebunan yang melimpah.
- Wah durian disana itu besar bener! Rasanya juga mak nyoz!
- Warung nasi kok kebanyakan nasi Padang? udah terkenal banget dah disana.
- Udah gitu kok pempek juga masuk ke Jambi.
- Susah mencari produk asli Jambi, mungkin masih belum terkenal yang udah liat baru kaos. Yang lain seperti teh, kopi, dodol, dan berbagai olahan makanan.
- Di kota Jambi sendiri kata orang aslinya
Mo keliling kota Jambi hanya perlu 30 menit, selebihnya kalo mo keluar kota Jambi (kabupaten) bisa sampai 8 jam
- Di kota Bangko kenapa jarang ditemukan orang pejalan kaki? Maunya pada naek kendaraan roda dua, bukan yang di genjot lagi tapi di gas, malesnya oh malesnya! Kurang ada sosialisasi tentang jalan kaki itu sehat!
- Daerah Tungkal yang berdekatan dengan Batam, banyak juga barang-barang elektronik bekas yang dijual di daerah itu.
- Jambi merupakan kota yang cukup padat populasinya.
- Jalanan yang begitu licin aspalnya.
- Potensi bisnis yang tinggi membuat investor tertarik.
- Ketinggian air membuat tiap lahan selalu ada air, seperti rawa. Apa karena curah hujan tinggi?
- Secara keseluruhan Jambi menaruh harapan yang tinggi! Dari semua sumber Jambi berpotensi menjadi provinsi terbesar di Indonesia, mungkin bisa masuk 10 besar?
Posting Komentar